Senin, 22 Agustus 2016

KEDUDUKAN BAHASA INDONESIA SEBAGAI BAHASA NEGARA


Dalam rumusan Seminar Politik Bahasa Tahun 1999, di jelaskan bahwa fungsi bahasa indonesia sebagai bahasa negara masih di tambah lagi dengan 3 fungsi,yaitu
a)       Bahasa media massa
b)       Pendukung sastra indonesia
c)       Pemerkaya bahasa dan sastra daerah


Tindakan nyata dan efektif didalam memperkuat fungsi dan kedudukan bahasa indonesia adalah memalui jalur pendidikan dan pengajaran. Tindak lanjut yang memungkinkan untuk di ambil demi memenuhi harapan tersebut adalah sebagai berikut:
v  Mutu pengajaran bahasa indonesia di semua jenis dan jenjang pendidikan perlu di tingkatkan. Dapat di mulai dengan meningkatkan kemampuan guru bahasa indonesia, pengembangan bahan pelajaran yang sesuai dengan fungsi komunikatif dan integrative bahasa, penalaran, serta pemberian pengalaman belajar kepada siswa.

v   Penentuan strategi pengajaran, pengembangan tata bahasa anutan , penggunaan bahasa yang baik dan benar, kemantaban kemampuan berbahasa indonesia sebagai persyaratan untuk berbagai macam kenaikan pangkat dan tingkat, serta pemanfaatan media massa sebagai model penggunaan bahasa indonesia yang baik dan benar.

v  Bahan pelajaran bahasa indonesia perlu mencakup latihan menyimak, berbicara, membaca, dan menulis serta perlu pula di kembangkan keterampilan membaca.hal tersebut di maksudkan agar kopetensi para siswa lebih berorientasi pada kemampuan secara nyata dan komprehensif dalam berbahasa dan tidak sekedar mengetahui ilmu bahasa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PUISI CORONA

CORONA Karya Asep Perdiansyah Corona datang menyerang Dunia menjadi tak tenang Tempat keramaian seketika menghilang Matahari b...